Apakah Mobil FWD Tidak Kuat Nanjak?

Apakah Mobil FWD Tidak Kuat Nanjak?, Halobengkel.com – Front Wheel Drive atau FWD atau lebih sering disebut dengan system penggerak

Apakah Mobil FWD Tidak Kuat Nanjak?, Halobengkel.com – Front Wheel Drive atau FWD atau lebih sering disebut dengan system penggerak roda depan merupakan sebuah model system penggerak yang mana tenaga mesin mobil disalurkan pada kedua roda depan mobil, sehingga kedua roda depan mobil berfungsi sebagai roda penggerak.

Saat ini banyak Perusahaan otomatif yang meluncurkan produk mobil baru berbagai jenis seperti MPV, SUV, City Car, dan Hatchback yang menggunakan system Front Wheel Drive ini. Tapi tahukan kalian apa saja manfaat system penggerak ini sampai banyak perusaan mobil yang memanfaatkan system ini. Berikut adalah manfaat model system penggerak Front Wheel Drive atau FWD.

  1. Irit bahan bakar

Hal utama dalam yang menjadi pertimbangan dalam memilih mobil yaitu penggunaan bahan bakar seberapa irit mobil tersebut. Mobil jenis Front Wheel Drive di klaim lebih efisien dalam penggunaan bahan bakar atau bisa dibilang lebih irit dibandingakn dengan model system penggerak lainnya

  1. Harga mobil lebih murah

Mobil jenis Front Wheel Drive menggunakan komponen Drivetrain yang mana komponen ini memerlukan biaya produksi yang rendah dan terjangkau sehingga harga jual mobil barupun menjadi lebih murah

  1. Anti licin

Ketika musim hujan banyak pengendara yang khawatir jalanan licin, untuk menjawab ketakutan tersebut Perusahaan otomotif mengoptimalkan fungsi traksi pada jenis mobil FWD. fungsi traksi yang baik ini mobil dapat melewati jalan licin yang datar dengan selamat

Namun juga terdapat kelemahan dalam model system penggerak ini, diantaranya yaitu.

  1. Cepat rusak

System penggerak mobil berada pada kedua roda depan hal ini menyebabkan roda depan mobil harus menanggung 2 tugas sekaligus, yaitu menjadi penggerak mobil dan juga sebagai mengatur arah belok. Komponen mobil system penggerak ini lebih kompleks sehingga biaya perawatan atau biaya perbaikan mobil cenderung lebih mahal.

  1. Akselerasi lambat

Jenis mobil yang menggunakan penggerak roda depan cenderung lebih lambat jika dibandingkan dengan jenis mobil penggerak roda belakang.

  1. Kehilangan keseimbangan

Kelemahan dari jenis penggerak ini yaitu kehilangan keseimbangan, hal ini dapat terjadi karena mobil dengan system penggerak Front Wheel Drive dalam pembagian bobotnya tidak merata sehingga hadling sulit untuk dikendalikan.

Tapi apakah betul mobil jenis Front Wheel Drive atau FWD tidak kuat menanjak ?

Berdasarkan keterangan praktisi keselamatan berkendara, Jusri Pulubuhu menjelaskan bahwa jenis mobil FWD atau Front Wheel Drive dan mobil jenis RWD atau Rear Wheel Drive tidak memiliki masalah dalam hal menanjak, yang terpenting adalah ideal mulai dari jalannya, pengemudinya, ban mobil, dan mobil dalam kondisi ideal mobil jenis FWD tidak memiliki masalah dalam hal menanjak.

Akan tetapi jika semuanya tidak ideal terutama pengemudinya mudah panik lebih baik menggunakan jenis mobil dengan system penggerak RWD atau Rear Wheel Drive, dengan catatan pengemudinya memahami tekniknya dalam berkendara dan memahami medan. Sekalipun menggunakan mobil jenis system penggerak Rear Wheel Drive atau RWD atau Roda belakang dilarang melakukan perlambatan ketika menanjak, harus menjaga jarak dari kejauhan agar tidak terjadi perlambatan dalam menanjak.

Jadi bisa ditarik Kesimpulan ya teman-teman jika mobil FWD atau Front Wheel Drive tidak bisa menanjak itu hanyalah MITOS saja ya. Semua jenis system penggerak dalam mobil memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing, semuaya dikembalikan kepada sang pengemudi mobil disesuaikan dengan kebutuhan yang kalian miliki ya.

Jangan sampai salah paham sobat, karena semua jenis mobil baik FWD ataupun RWD semuanya sama baiknya. Soal dijalan nanjak kembali lagi pada si pengemudinya, yaitu kamu sendiri. Share artikel ini jika bermanfaat ya.

Other Post

Download Now !

aplikasi service mobil

Download Sekarang Reservasi jadi Lebih MUDAH, dan Dapatkan GRATIS Garansi Check Up untuk Kendaraan Kesayangan Anda

Keranjang
Home
Product
Wishlist
Compare
Menu
Open chat
1
Info Layanan & Konsultasi
Scan the code
Info Layanan & Konsultasi