Awas Terkecoh! Begini Cara Cek Sim Asli Atau Palsu

Awas! Anda harus mengetahui bagaimana cara cek SIM asli atau palsu! Sebab, peredaran SIM palsu sangat marak, apalagi banyak yang

Awas! Anda harus mengetahui bagaimana cara cek SIM asli atau palsu! Sebab, peredaran SIM palsu sangat marak, apalagi banyak yang seakan-akan persis mirip dengan aslinya.

Kabar buruknya lagi, masih ada sekelompok masyarakat yang mengincar SIM palsu tersebut. Alasannya bisa beragam, terutama tidak kunjung mendapatkan SIM resmi dari kepolisian. Mirisnya, ada yang justru berniat menyalahgunakan informasi pribadi.

Tentunya, SIM asli hanya bisa Anda dapatkan dari kepolisian. Terdapat beberapa syarat sederhana, dua di antaranya lulus uji teori dan praktik mengemudi. Setelah persyaratan terpenuhi, baru Anda bisa mengemudi di jalan raya.

Jika khawatir apakah SIM Anda asli atau palsu, jangan khawatir. Terdapat beberapa langkah untuk membedakannya secara cermat.

Cara Cek SIM Asli atau Palsu

Keempat cara sederhana ini dapat membantu Anda mengidentifikasi apakah SIM asli atau palsu. Berikut adalah penjelasan setiap caranya:

1. Perhatikan Lambang Polri

Memperhatikan lambang Polri merupakan salah satu cara cek SIM asli atau tidak yang cukup efektif. Mungkin cara ini terlihat sepele, tapi ternyata ada ciri khas yang mempertunjukkan keasliannya.

Lambang Polri dalam SIM asli memiliki warna keemasan dan mampu memantulkan cahaya seperti pelangi seperti hologram pada ujungnya. Kedua ciri khas itu membuktikan bahwa SIM tersebut benar-benar dari kepolisian.

SIM palsu tentu tidak akan memiliki kedua ciri khas tersebut. Lebih tepatnya, SIM palsu akan memiliki warna kusam dan tidak mampu memantulkan cahaya hologram.

Baca Juga: Cara Cek Nomor Surat Izin Mengemudi Mudah dan Anti Ribet

2. Amati Tulisan “Kepolisian Negara Republik Indonesia”

Tidak hanya lambang, tulisan “Kepolisian Negara Republik Indonesia” yang tercantum pada SIM menjadi petunjuk keasliannya. Faktanya, SIM asli pasti memiliki tulisan seperti ini dengan jelas.

Pada SIM resmi, tulisan tersebut akan tercantum secara tajam, jernih, dan jelas. Apalagi saat polisi melakukan razia, kualitas cetakan akan begitu terasa.

Sementara itu, SIM palsu juga memang mencantumkan “Kepolisian Negara Republik Indonesia”. Meski begitu, tulisan tersebut akan terlihat memudar dan kurang tajam, apalagi saat berada di bawah cahaya terang.

Baca Juga: Inilah Cara Cek Nomor SIM A Secara Online Tanpa Repot!

3. Lihat Latar Belakang Pas Foto

Jangan sepelekan foto yang terpasang di SIM. Sebenarnya, cara cek SIM asli dan palsu juga bisa menggunakan latar belakang pas foto tersebut.

SIM asli pasti memiliki latar belakang dengan lambang Polri di pas foto tersebut. Sementara itu, kebanyakan SIM palsu tidak memperlihatkan lambang tersebut dalam pas foto.

Jika SIM palsu memperlihatkan lambang Polri di pas foto, terlihat bahwa itu merupakan hasil editan. Terlebih, hasil editan itu akan terlihat tidak rapi dalam menempatkan lambang itu.

Baca Juga: 3 Cara Cek Nomor SIM C yang Akurat, Wajib Anda Ketahui!

4. Cek Melalui Aplikasi SINAR

Jika masih ragu dengan keaslian SIM Anda, saatnya untuk menerapkan cara cek SIM asli atau palsu online. Pertama, Anda harus mengunduh dan menginstal aplikasi SINAR di smartphone.

Benar, aplikasi ini tidak hanya untuk mendaftar dan memperpanjang SIM secara online. Namun, kebanyakan orang tidak menyadari aplikasi ini juga memiliki fitur pengecekan keaslian SIM.

Tentunya, Anda akan melakukan registrasi saat pertama kali menggunakannya dengan memasukkan NIK dan alamat email. Setelah teregistrasi, akan ada data terkait dengan NIK tersebut, termasuk informasi mengenai SIM.

Jika tidak ada informasi yang tercantum atau tidak ada kecocokan, kemungkinan besar SIM yang Anda pegang itu palsu.

Sudah memahami bagaimana cara cek SIM asli atau palsu? Dengan berbagai cara sederhana ini, Anda tidak perlu khawatir lagi akan keaslian SIM Anda.

Other Post

Download Now !

aplikasi service mobil

Download Sekarang Reservasi jadi Lebih MUDAH, dan Dapatkan GRATIS Garansi Check Up untuk Kendaraan Kesayangan Anda

Related Post