8 Fungsi ECU Mobil Paling Utama, Pemilik Mobil Wajib Tahu!

ECU atau Electronic Control Unit menjadi bagian penting dalam hampir semua mobil modern. Pasalnya, dari segi fungsi ECU mobil itu

ECU atau Electronic Control Unit menjadi bagian penting dalam hampir semua mobil modern. Pasalnya, dari segi fungsi ECU mobil itu sendiri yakni sebagai pusat kendali dari kendaraan. 

Fungsinya ini mirip dengan otak manusia yang memberikan ‘perintah’ untuk menggerakkan bagian tubuh tertentu. ECU juga bertugas untuk mengatur aspek operasional mesin sekaligus sistem pada kendaraan. 

Semua fungsi yang bisa dihadirkan oleh komponen ECU mobil akan membuat pengalaman berkendara jauh lebih aman dan nyaman. 

Sekarang, mari kita kenalan dengan fungsi sesuatu yang sering dapat anggapan sebagai ‘otak’ dari semua mobil modern ini. 

Baca Juga: Ternyata Ini Peran Penting Dari ECU Mobil

Apa Saja Fungsi ECU Mobil

ECU ini punya fungsi utama dan fungsi tambahan yang semuanya terbilang penting untuk mobil keluaran terbaru. Mari, kenali fungsinya di sini: 

1. Pengaturan Suplai Bahan Bakar

Pertama, kami mulai dari fungsi yang paling mendasarnya lebih dulu yakni pengaturan atas supply bahan bakar. 

ECU memang mengatur jumlah bahan bakar yang nanti akan masuk ke ruang bakar. Dalam menjalankan fungsinya ini, ECU memanfaatkan data dari sensor-sensor suhu, oksigen, dan tekanan yang ada dalam mobil. 

Kemudian, memastikan agar suplai bahan bakar sudah sesuai dengan data-data yang masuk. Dengan ini maka ECU berguna dalam meningkatkan efisiensi pemakaian bahan bakar sekaligus mengurangi emisi gas buang. 

Apakah penting? Sudah pasti. Apalagi untuk mobil bermesin injeksi yang akan memberikan kontrol lebih presisi daripada mobil biasa. 

2. Pengendalian Waktu Pengapian

Selanjutnya, fungsi ECU mobil adalah mengendalikan momen atau waktu pengapian. Tujuannya agar pembakaran dalam mesin bisa optimal. 

ECU akan membuat waktu pengapian sesuai dengan beban dan kecepatan mesin. Akhirnya, mobil yang Anda kendarai bisa lebih responsif ketika berakselerasi. 

Komponen ECU dan fungsinya ini memang punya peran penting, terutama memberi tenaga yang lebih stabil dan konsisten saat Anda berada dalam kecepatan tinggi. 

Bahkan sangat berguna untuk keselamatan karena menyesuaikan dengan situasi ketika menanjak atau ketika menyalip kendaraan lain. 

3. Mengendalikan Perpindahan Gigi dalam Transmisi Otomatis

Salah satu komponen dalam ECU mobil juga memiliki peran satu ini. Komponen tersebut nantinya dapat mengatur bagaimana dan kapan harus pindah gigi. 

Nah, penentuan perpindahan gigi tersebut didasarkan atas kecepatan, RPM mesin, dan juga beban kendaraan. 

Pernah terpikir bagaimana sistem perpindahan gigi mobil matic sangat tak terasa? Itu adalah peran dari ECU mobil yang membuat perpindahan gigi lebih halus juga efisien. 

Berkendara juga jadi lebih nyaman plus irit bahan bakar. Transmisi otomatis yang kendalinya langsung oleh ECU, memang memberi pengalaman berkendara yang lebih responsif dan nyaman. Apalagi untuk Anda yang setiap hari lewat jalanan kota. 

Baca Juga: Kenali 17 Komponen Mesin Mobil Penting Agar Berkendara Aman

4. Sistem Pengereman Anti-Lock (ABS)

fungsi ecu mobil

Meskipun letak ECU mobil kebanyakan di dashboard kiri mobil yang seolah tak bisa mengoptimalkan semua fungsinya, tapi tetap saja pusat kendali ini dirancang bahkan untuk membuat pengereman mobil lebih aman. 

Pasalnya, salah satu fungsi dari ECU mobil itu sendiri adalah mengatur tekanan pada pengereman ABS. 

Apa peran dari ECU pada ABS? Fungsinya yakni mencegah roda terkunci ketika mengerem mendadak, serta menjaga traksi agar mobil bisa stabil dan aman saat berhenti secara mendadak. 

Adanya ABS ini yang pusat kendalinya ada di ECU, akan membuat risiko kecelakaan jadi menurun utamanya saat jalanan licin dan cuaca sedang buruk. 

5. Kendali Sistem Airbag

ECU ternyata juga berfungsi sebagai otak yang mengatur dan menjaga keselamatan dari pengendara. Hal ini karena ECU pun memiliki fungsi mengendalikan airbag. 

Sensor benturan yang ada dalam ECU, kemudian akan memicu airbag mengembang ketika ada tabrakan keras. 

Tentu ini berguna karena airbag bisa melindungi pengemudi mobil serta penumpang dari cedera yang serius. 

Sistem ini pun hanya aktif ketika ada situasi yang membuat sinyal dari sensor membuat ECU membuat airbag mengembang. 

Jadi, jika memang dinilai belum membahayakan atau hanya benturan ringan, maka airbag tetap tak akan mengembang. 

Tapi, setidaknya ada jaminan atas keselamatan Anda ketika berkendara dengan fungsi ECU mobil satu ini. 

6. Sistem Kendali Emisi

Selanjutnya, fungsi lainnya yakni untuk memenuhi standar emisi. Di Indonesia sendiri sudah berlaku standar emisi Euro 4. 

Dengan ini, maka ECU punya tugas buat mengontrol tingkat emisinya agar sesuai dengan Euro 4. 

Caranya dengan memastikan seluruh bahan bakar sudah terbakar dengan sempurna sebelum gas buang mengarah menuju knalpot. 

Sensor oksigen sekaligus suhu akan saling bekerja sama memberi data pada ECU. Tujuannya agar campuran udara-bahan bakar dalam mesin bisa optimal. 

Jadi, bukan cuma sekadar fungsi kenyamanan dan keselamatan saja, tapi ECU juga membantu mobil Anda tetap boleh mengaspal karena sudah mematuhi regulasi lingkungan. 

Baca Juga: Pentingnya Servis ECU Mobil

7. Optimalisasi Kinerja Aksesoris Lain

Kepanjangan ECU pada mobil adalah Electronic Control Unit yang akan mengatur banyak hal terutama dalam mobil modern. 

Termasuk juga mengontrol berbagai aksesoris seperti sistem hiburan, pencahayaan, sekaligus AC. 

Dengan adanya ini, maka beban mesin ketika Anda menyalakan aksesoris tak akan terlalu berat, serta konsumsi bahan bakar tetap rendah meskipun Anda banyak menyalakan aksesoris. 

8. Monitor Kesehatan Mesin

Terakhir, fungsi ECU mobil adalah memonitor kesehatan mesin. Pasalnya, ECU itu sendiri bisa mendeteksi berbagai masalah potensial. Dari mana? Tentu dari sensor-sensor yang tersebar di seluruh mesin. 

Saat tekanan ban atau oli bocor misalnya, maka ECU akan memberi peringatan lewat dashboard. 

Maka dari itu, banyak yang bilang bagian ini adalah otak dari hampir semua kendali atas mobil modern. Jika rusak, tentu mobil tak bisa menghadirkan pengalaman maksimal dalam berkendara. 

Sebaiknya langsung bawa mobil Anda ke bengkel terdekat apabila ECU mobil mengalami kerusakan.

Other Post

Download Now !

aplikasi service mobil

Download Sekarang Reservasi jadi Lebih MUDAH, dan Dapatkan GRATIS Garansi Check Up untuk Kendaraan Kesayangan Anda

Related Post