7 Fungsi Tune Up Mobil, Beda dengan Servis Berkala!

Sekilas fungsi tune up mobil dan servis berkala mirip, yaitu sama-sama untuk mengecek kondisi mobil dan menjaganya tetap maksimal. Padahal,

Sekilas fungsi tune up mobil dan servis berkala mirip, yaitu sama-sama untuk mengecek kondisi mobil dan menjaganya tetap maksimal. Padahal, jika memperhatikan detail pekerjaannya, keduanya adalah hal yang berbeda. 

Masih banyak pemilik kendaraan yang salah kaprah memahami tune up dan servis, sehingga hanya memilih salah satunya saja. Hal ini justru salah karena Anda tetap perlu melakukan tune up dan servis. 

Seperti apa perbedaannya dan bagaimana fungsi tune up yang benar? Yuk, simak dulu di artikel ini. 

Apa Itu Tune Up Mobil dan Bedanya dengan Servis?

Tune up mobil artinya adalah mengatur kembali semua komponen yang ada dengan tujuan performa mesin semakin optimal. 

Mengapa komponen perlu penyetelan ulang? Karena seiring penggunaan mobil, beberapa komponen pasti mengalami penurunan. 

Contoh, celah busi pada setelan pabrikan mungkin saja berubah karena adanya tekanan kompresi. Pengecekan dan penyetelan celah busi ini penting saat tune up supaya kinerjanya tidak lagi terganggu. 

Di sisi lain, servis berkala adalah sebatas memastikan bahwa komponen mobil bekerja dengan baik. Selama servis, mekanik hanya akan mengecek dan membersihkan beberapa komponen saja, seperti filter udara dan filter oli. 

Servis berkala dilakukan lebih sering, yaitu setiap 5.000 km atau minimal 6 bulan sekali bahkan lebih sering. 

Lalu, tune up mobil berapa bulan sekali? Anda perlu melakukan tune up setiap 120.000 km atau setahun sekali. 

Baca Juga: Serba Serbi Service Rutin Mobil yang Wajib Anda Ketahui

7 Fungsi Tune Up Mobil

Memperhatikan perbedaan servis dan tune up, maka Anda tidak boleh menyepelekan tune up yang hanya setahun satu kali. 

Pasalnya, tune up akan memeriksa dan memperbaiki komponen mobil secara menyeluruh. Fungsi tune up pun juga lebih kompleks, seperti:

1. Meningkatkan Kenyamanan Berkendara 

Sering melakukan perjalanan jauh dengan mobil? Anda tidak akan merasa aman dan nyaman jika mobil sebelumnya tidak pernah servis apalagi tune up. 

Kemungkinan mobil mogok di tengah perjalanan juga lebih tinggi yang menjadi kekhawatiran cukup mengganggu. Oleh karena itu, Anda perlu tune up sesuai dengan jadwal yang diberikan oleh mekanik. 

2. Memastikan Mesin Mobil Lebih Awet 

Ingin menggunakan mobil dalam waktu yang lama hingga bertahun-tahun? Kunci utamanya adanya rutin tune up. 

Fungsi tune up mobil bisa memperpanjang usia mobil, karena mekanik akan melakukan pengaturan ulang pada komponennya. Pengecekan yang menyeluruh akan memastikan kondisi mesin selalu dalam keadaan prima. 

Baca Juga: Estimasi Biaya Service Mobil dan Penjelasannya Lengkap

3. Mendeteksi Kerusakan Komponen Lebih Dini 

fungsi tune up mobil

Pernahkah Anda mengalami kerusakan komponen mobil parah sehingga harus turun mesin? Tune up mobil bisa mencegahnya, karena Anda akan mendeteksi kerusakan pada komponen sekecil apapun lebih dini. 

Bisa mendeteksi lebih dini bukan hanya mencegah kerusakan pada satu komponen tetapi juga komponen lainnya. Pasalnya, tidak jarang kerusakan satu komponen akan meluas pada komponen lain dan dampaknya sangat besar pada mobil. 

4. Mencegah Biaya Perawatan yang Lebih Besar 

Berapa biaya tune up mobil? Anda mungkin akan kaget mendengarnya, karena tune up biayanya bisa mencapai jutaan rupiah. 

Biaya ini tentunya jauh lebih murah dibandingkan harus melakukan penggantian komponen rusak karena Anda terlambat mengetahuinya. Penggantian suku cadang yang rusak seringkali sampai belasan bahkan puluhan juta rupiah. 

Misalnya, karena Anda tidak melakukan tune up, maka oli power steering jarang diganti. Alhasil, power steering mengalami kerusakan yang perlu biaya yang mahal. 

Baca Juga: Jangka Waktu Service Mobil: Manfaat dan Jenisnya

5. Memastikan Saluran Pembakaran Selalu Bersih 

Setiap kali mesin mobil melakukan pembakaran pasti akan meninggalkan residu yang bisa menjadi kerak di saluran pembakaran. Kerak inilah yang akan mengganggu kinerja mesin dan membuat mobil menjadi boros BBM. 

Pengecekan dan pembersihan saluran pembakaran selama tune up akan menjamin saluran pembakaran berfungsi dengan baik. Anda tidak perlu khawatir pula mesin mobil macet karena sistem pembakaran yang tidak sempurna akibat kerak. 

6. Menjaga Saringan/Filter Udara Tetap Berfungsi Baik 

Selain saluran pembakaran, saringan udara juga kerap mengalami masalah mengingat fungsinya yang akan menampung debu dan kotoran. Ketika saluran ini kotor, suplai udara ke ruang bakar akan terganggu. 

Berbeda dengan servis yang hanya mengecek dan membersihkan filter udara saja. Fungsi tune up mesin mobil adalah untuk mengecek, membersihkan, dan mengganti filter udara yang kotor dan tidak berfungsi. 

Selama filter udara berfungsi dengan baik, pembakaran akan berjalan dengan lancar. Mobil juga tidak akan boros karena rasio udara dan BBM yang stabil. 

7. Meningkatkan Harga Jual Mobil 

Berniat untuk mengganti mobil Anda di masa depan? Demi meningkatkan harga jual mobil, Anda harus terus menjaga kondisi bodi dan tentu saja mesinnya. 

Hanya dengan rajin tune up mobil, kondisi mesin akan terus terjaga. Jadi, ketika Anda ingin menjual mobil pun tidak perlu banyak perbaikan yang menghabiskan dana lebih besar. 

Selain harga jual yang lebih tinggi, mobil Anda juga akan lebih cepat laku di pasaran. 

Kini Anda tidak boleh lagi meremehkan aktivitas tune up yang hanya perlu dilakukan satu tahun sekali. Fungsi tune up mobil yang begitu besar menjadikannya perawatan penting dan rutin bagi seluruh pemilik kendaraan. 

Jangan salah pula memilih bengkel untuk tune up, karena tidak semua bengkel memiliki mekanik ahli dan teknologi yang mumpuni. Anda bisa mempercayakan layanan tune up melalui HaloBengkel Protection

Sebagai solusi terbaik perbaikan dan perawatan kendaraan Anda, kami selalu menggunakan teknologi canggih pengecekan. Bersama tenaga ahli yang andal, kami juga menjamin layanan cepat, detail, dan menyeluruh. 

Memudahkan Anda mengakses layanan kami, Anda bisa booking service secara online yang praktis sekarang juga. Yuk, cek dan perbaiki kendaraan Anda sekarang, jangan sampai terlambat!


Other Post

Download Now !

aplikasi service mobil

Download Sekarang Reservasi jadi Lebih MUDAH, dan Dapatkan GRATIS Garansi Check Up untuk Kendaraan Kesayangan Anda

Related Post

Shopping cart
Home
Shop
Wishlist
Compare
Menu
Open chat
1
Info Layanan & Konsultasi
Scan the code
Info Layanan & Konsultasi