6 Perbedaan Dexlite dan Pertamina Dex, Jangan Salah!

Bingung seperti apa perbedaan Dexlite dan Pertamina Dex? Apalagi saat harus memilih di antara keduanya? Jangan sampai salah memilih sehingga

Bingung seperti apa perbedaan Dexlite dan Pertamina Dex? Apalagi saat harus memilih di antara keduanya? Jangan sampai salah memilih sehingga mengakibatkan performa mesin tidak maksimal.

Dexlite dan Pertamina Dex merupakan produk solar (bahan bakar diesel) yang tersedia dari Pertamina. Bersama dengan produk Bio Solar, masing-masing memiliki karakteristik berbeda, termasuk untuk memenuhi kebutuhan kendaraan tertentu.

Artikel ini akan membahas apa saja perbedaan antara Dexlite dan Pertamina Dex. Tidak hanya itu, pembahasan ini akan membantu Anda untuk menentukan produk mana yang terbaik untuk kendaraan Anda.

Perbedaan Dexlite dan Pertamina Dex

Terdapat enam perbedaan yang menonjol antara Dexlite dan Pertamina Dex sebagai berikut:

1. Kadar Sulfur

Pertama, kedua produk bahan bakar diesel ini memiliki kadar sulfur yang berbeda. Tercatat bahwa Dexlite mengandung kurang lebih 500 ppm (parts per million) sulfur, menjadikannya lebih rendah daripada bahan bakar diesel standar.

Bahkan, Pertamina Dex memiliki kandungan sulfur sekitar 50 ppm, lebih tepat 10 kali lipat lebih rendah. Alhasil, produk ini lebih ramah lingkungan karena emisinya lebih sedikit.

Terlebih, kadar sulfur lebih rendah dari Pertamina Dex juga mampu lebih efisien dalam menjaga kebersihan mesin mobil.

Baca Juga: Kenapa Mobil Diesel Lebih Irit

2. Angka Cetane

Membahas apa perbedaan Dexlite dan Pertamina Dex sudah pasti tidak luput dari angka atau bilangan cetane. Jadi, apa itu angka cetane?

Angka cetane adalah sebuah parameter untuk mengukur waktu bahan bakar diesel dapat terbakar setelah tersemprot sistem injeksi.

Dexlite tercatat memiliki angka cetane sebesar 48, sementara Pertamina Dex memiliki angka cetane 53. Artinya, Pertamina Dex memiliki angka cetane lebih tinggi.

Semakin tinggi angka cetane tersebut, semakin cepat proses pembakaran bahan bakar yang terjadi dalam mesin. Dengan begitu, ini dapat berdampak baik pada performa mesin, mengurangi knocking, dan menambah efisiensi konsumsi BBM.

3. Kualitas Bahan Bakar

perbedaan dexlite dan pertamina dex

Pembahasan bedanya Dexlite dan Pertamina Dex juga tidak lepas dari kualitas masing-masing. Kualitas tersebut terdampak dari kandungan aditif.

Benar, keduanya memiliki kandungan aditif yang bertujuan untuk menjaga kebersihan sistem bahan bakar. Selain itu, kandungan tersebut juga dapat menjaga performa mesin dan meningkatkannya.

Tetapi sekali lagi, Pertamina Dex lebih unggul dalam hal kualitas. Ini karena Pertamina Dex memiliki kandungan aditif lebih kompleks dan berkualitas tinggi. Maka, mobil yang memakai produk ini akan mendapatkan perlindungan tambahan dari deposit karbon.

Baca Juga: Komponen Mesin Mobil Diesel

4. Kendaraan yang Cocok

Perbedaan Pertamina Dex dan Dexlite selanjutnya terdapat pada jenis kendaraan yang cocok. Seperti kendaraan yang menggunakan bensin, mobil bermesin diesel juga harus sesuai dengan jenis produk solar agar memaksimalkan performa.

Baik Dexlite dan Pertamina Dex merupakan produk BBM khusus untuk kendaraan dengan mesin diesel. Tentunya, kendaraan yang memiliki sistem injeksi bahan bakar harus menggunakan salah satu dari keduanya.

Seperti yang telah terungkap, Dexlite memiliki angka cetane lebih tinggi dan kandungan sulfur cukup rendah. Produk ini akan memudahkan agar performa dan efisiensi kendaraan tetap terjaga.

Sementara itu, mobil dengan tenaga lebih besar dan performa lebih responsif lebih cocok menggunakan Pertamina Dex. Jika melihat ketiga perbedaan tadi, sudah pasti Anda menemukan alasan Pertamina Dex lebih direkomendasikan.

Baca Juga: Mobil Diesel Yang Teririt

5. Dampak Terhadap Lingkungan

Selanjutnya, dampak terhadap lingkungan ikut menjadi pertimbangan untuk menemukan perbedaan Dexlite dan Pertamina Dex. Dari keempat perbedaan tadi, keduanya tentu lebih ramah lingkungan dari produk solar konvensional.

Tentunya, kedua produk ini memiliki kadar sulfur yang rendah. Alhasil, emisi bisa lebih rendah dan bersih. Sehingga, dampak terhadap lingkungan bisa sangat minimal, terutama pada kualitas udara.

Akan tetapi, Pertamina Dex lebih unggul dalam meminimalisir dampak terhadap lingkungan hidup. Pasalnya, produk ini memiliki kadar sulfur lebih minimal daripada Dexlite.

6. Harga

Kemudian, berapa perbedaan harga Dexlite dan Pertamina Dex? Pertama, kedua produk ini merupakan jenis BBM nonsubsidi untuk kendaraan bermesin diesel. Oleh sebab itu, keduanya tidak mendapat subsidi dari APBN.

Pada Oktober 2024, tercatat bahwa Dexlite tersedia dengan harga Rp12.700 per liter dan Pertamina Dex dibanderol seharga Rp13.150 per liter. Angka tersebut memiliki selisih yang cukup tipis, bukan?

Bagaimana dengan Biosolar?

Setelah membahas Dexlite dan Pertamina Dex, Anda pasti bertanya-tanya bagaimana dengan biosolar. Biosolar tersedia sebagai produk BBM subsidi dari Pertamina yang menandakan harganya lebih murah berkat campur tangan dari pemerintah.

Pertamina memasarkan produk ini dengan menonjolkan keunggulan terhadap lingkungan hidup. Maka, perbedaan utama dengan Dexlite dan Pertamina Dex berupa terdapat komponen biodiesel berupa bahan nabati dalam komposisinya.

Perbedaan lain yang lebih menonjol adalah kandungan sulfur lebih tinggi dan angka cetane lebih rendah. Ini membuatnya cocok untuk kendaraan diesel yang memiliki spesifikasi bahan bakar rendah.

Itulah pembahasan perbedaan Dexlite dan Pertamina Dex. Jadi, pastikan untuk bijak dalam menentukan apakah Dexlite atau Pertamina Dex cocok untuk kendaraan diesel Anda.

Kendaraan Diesel Rusak? Ke HaloBengkel Saja!

Mobil diesel Anda mengalami kerusakan? Mulai dari sulit menyala, terjadinya getaran keras, mesin kurang bertenaga, hingga munculnya asap? Itu pertanda mobil diesel Anda harus segera mendapatkan perbaikan!

HaloBengkel selalu setia dan siap melayani servis untuk setiap jenis mobil, termasuk bermesin diesel. Dengan teknologi canggih dan tenaga ahli, kami jamin Anda mendapat akurasi pelayanan yang tepat pada sumber kerusakan.

Nikmati kemudahan servis bersama HaloBengkel sekarang juga. Segera booking untuk mendapatkan perawatan kendaraan berkualitas terbaik!

Other Post

Download Now !

aplikasi service mobil

Download Sekarang Reservasi jadi Lebih MUDAH, dan Dapatkan GRATIS Garansi Check Up untuk Kendaraan Kesayangan Anda

Keranjang
Home
Product
Wishlist
Compare
Menu
Open chat
1
Info Layanan & Konsultasi
Scan the code
Info Layanan & Konsultasi