8 Daftar Toko Sparepart Mobil Banjarmasin yang Lengkap

Setiap mobil memiliki sparepart yang perlu Anda ganti atau perbaiki seiring waktu. Sparepart original mampu menjaga kinerja dan keamanan mesin

Setiap mobil memiliki sparepart yang perlu Anda ganti atau perbaiki seiring waktu. Sparepart original mampu menjaga kinerja dan keamanan mesin mobil di kondisi optimal. Maka, pastikan memilih toko sparepart mobil Banjarmasin yang terpercaya.

Penyedia sparepart bereputasi haruslah mampu menjaga kepercayaan pelanggan. Nah, sebagai pelanggan, Anda perlu memastikan reputasi toko, misalnya berdasarkan ulasan dari pelanggan sebelumnya.

Toko Sparepart Mobil Banjarmasin

Ketika sparepart mobil rusak, tentu Anda perlu segera menggantinya. Berikut pilihan toko sparepart mobil di Banjarmasin.

1. Remaja Motor

  • Alamat: Jl. Ahmad Yani, Pemurus Luar, Kec. Banjarmasin Tim.
  • Jam buka: Senin – Sabtu jam 09.00 – 17.00 WIB 
  • Nomor telepon: 0811-5007-305

Pemilik mobil di Banjarmasin pasti sudah familiar dengan toko Remaja Motor. Pasalnya, toko ini memiliki ratusan pelanggan yang mempercayakan suku cadang pada Remaja Motor. Jangan kaget jika datang ke sini, Anda mungkin perlu mengantri.

Remaja Motor memiliki garansi pengembalian barang. Jika sparepart yang Anda terima tidak sesuai, Anda bisa menukarkan kembali ke toko. Pastikan Anda membawa nota dan sparepart lengkap dengan kemasannya.

2. Sumber Mas Motor

  • Alamat: Jl. A. Yani No.58, Pemurus Luar, Kec. Banjarmasin Tim
  • Jam buka: Senin – Sabtu jam 10.00 – 18.00 WIB 
  • Nomor telepon: (0511) 3253165

Sumber Mas Motor menjadi salah satu opsi jika ingin membeli sparepart dengan pembayaran menggunakan kartu debit. Toko sparepart yang juga merupakan bengkel mobil Banjarmasin ini melayani pesan antar jika Anda tidak sempat datang ke toko.

Lokasi toko strategis sehingga Anda mudah menemukannya. Sekali datang, sparepart yang ingin beli selalu tersedia karena Sumber Mas Motor memiliki sparepart yang lengkap.

3. Delta Motor

  • Alamat: Jalan A. Yani No.KM.1 No.28, Sungai Baru, Kec. Banjarmasin Tengah
  • Jam buka: Senin – Sabtu jam 08.00 – 17.00 WIB 
  • Nomor telepon: 0821-5571-7158

Selanjutnya, pilihan toko sparepart mobil yang lengkap yaitu Delta Motor. Pelayanannya pun ramah. 

Pihak toko responsif dalam memberikan informasi suku cadang yang tersedia. Jika perlu menunggu, mereka memberikan estimasi tunggu kepada pelanggan.

Harga sparepart di toko ini cukup terjangkau. Anda juga bisa menghubungi WhatsApp toko untuk menanyakan ketersediaan suku cadang.

4. Budi Motor Banjarmasin

  • Alamat: Sungai Baru, Kec. Banjarmasin Tengah
  • Jam buka: Senin – Sabtu jam 08.30 – 17.00 WIB 
  • Nomor telepon: (0511) 3269470

Budi Motor Banjarmasin menyediakan sparepart mobil Mitsubishi, Toyota, Daihatsu, Hino, Suzuki, Isuzu, Nissan, dan sebagainya. Toko sparepart mobil Banjarmasin ini menjual sparepart baru dan bekas.

Harga suku cadang di Budi Motor cukup terjangkau. Toko ini pun jujur dalam melayani pelanggan. Misalnya jika kondisi sparepart bekas, mereka akan menyampaikan kondisi sebenarnya.

5. Anugerah Variasi Banjarmasin

toko sparepart mobil banjarmasin

  • Alamat: Jl. A. Yani km 1 no 29D, Sungai Baru, Kec. Banjarmasin Tengah
  • Jam buka: Senin – Sabtu jam 09.00 – 17.00 WIB 
  • Nomor telepon: 0812-5175-893

Jika ingin membeli sparepart sekaligus aksesoris untuk mobil Anda, datanglah ke Anugerah Variasi Banjarmasin. Bengkel variasi mobil menyediakan aksesoris, audio, dan kaca film untuk mobil. 

Ketersediaan sparepart mobil di toko ini pun lengkap. Itulah sebabnya, Anugerah Variasi terkenal sebagai supplier sparepart Banjarmasin yang terpercaya. 

6. Sampoerna Motor

  • Alamat: Jalan A. Yani Km 7.3 No.68, Pemurus Luar, Kec. Banjarmasin Timur
  • Jam buka: Senin – Sabtu jam 10.00 – 17.00 WIB 
  • Nomor telepon: 0812-5114-268

Bagi pemilik mobil Toyota Hilux, Ford, Mitsubishi, double cabin, hingga truk yang sedang mencari sparepart, datang saja ke Sampoerna Motor. Suku cadang di toko ini cukup lengkap. Anda juga bisa memesan sparepart jika belum tersedia.

Harga suku cadang di Sampoerna Motor standar. Pihak toko sparepart mobil Banjarmasin akan menawarkan beberapa variasi dengan harga yang berbeda. Dengan kata lain, Anda bisa menyesuaikan sparepart dengan anggaran.

7. 76Variasi Mobil Banjarmasin

  • Alamat: Jl. A. Yani No.KM, RW.7, Kertak Hanyar I, Kec. Banjarmasin Tim.
  • Jam buka: Senin – Sabtu jam 09.00 – 17.20 WIB dan Minggu jam 09.00 – 15.00 WIB
  • Nomor telepon: 0812-5398-7797

Selain menjual sparepart ori, 76Variasi Mobil juga menyediakan layanan service jok mobil. Toko ini pun menjual aksesoris pelengkap seperti kaca film, karpet, kamera parkir, LED projector, plat mika acrylic, dan banyak lainnya.

Pelayanan toko 76Variasi Mobil cepat. Anda juga bisa memilih layanan pesan antar jika tidak memiliki waktu untuk datang ke toko.

8. Jaya Makmur Motor

  • Alamat: Jl. A. Yani No.7 101, Pemurus Luar, Kec. Banjarmasin Tim., Kota Banjarmasin
  • Jam buka: Setiap hari jam 08.30 – 17.00 WIB 
  • Nomor telepon: (0511) 3268925

Jaya Makmur Motor merupakan tempat jual sparepart mobil Banjarmasin yang melayani pesan antar. Artinya, Anda dapat memesan suku cadang dengan menghubungi nomor admin. Lalu, pihak toko akan mengatarkannya ke lokasi Anda.

Toko ini menyediakan sparepart untuk semua merek mobil. Jadi, jika belum menemukan sparepart mobil Anda di toko lain, cobalah datang ke Jaya Makmur Motor.

FAQ

Seberapa cepat toko sparepart mobil Banjarmasin memproses pesanan?

Sebagai pemilik mobil, Anda tentu memahami bahwa sparepart original sangat penting untuk menjaga performa mobil. 

Nah, toko sparepart biasanya perlu memesan suku cadang sesuai spesifikasi mobil Anda. Namun, kisaran waktu kedatangan dan proses pemasangan sparepart sekitar 7 hari kerja.

Apakah ada jaminan penggantian suku cadang?

Jika sparepart yang Anda terima rusak atau tidak sesuai, toko sparepart mobil bisa memberikan garansi berupa penggantian sparepart. Pastikan Anda menanyakan hal ini pada toko sebelum pembelian.

Bisakah saya membeli suku cadang bekas?

Pembelian suku cadang bekas mungkin saja bisa, tetapi tidak disarankan. Meskipun lebih murah, sparepart bekas bisa menghabiskan uang ekstra karena lebih cepat aus. Dengan kata lain, Anda tetap perlu membeli baru untuk menjaga performa mesin.

Apakah bisa membeli suku cadang secara online?

Beberapa toko sparepart lengkap di Banjarmasin menyediakan layanan pembelian suku cadang secara online melalui customer service-nya. 

Yang terpenting, Anda harus mengkomunikasikan kebutuhan dengan jelas agar pihak toko tepat dalam memenuhi permintaan Anda.

Bisakah membeli suku cadang pada dealer mobil?

Anda bisa saja membeli sparepart pada dealer mobil. Sebagian besar dealer juga menyediakan suku cadang standar pabrikan. Pastikan Anda mendapatkan sparepart yang sesuai untuk mobil kesayangan Anda.

Suku Cadang Rusak? Dapatkan Layanan Bengkel Darurat Sekarang!

Suku cadang yang rusak tiba-tiba dapat menimbulkan masalah pada mesin mobil. Begitu menjengkelkan jika kondisi ini terjadi saat Anda dalam perjalanan. Dalam situasi ini, sebaiknya Anda segera memesan jasa bengkel darurat.

Layanan bengkel darurat membantu Anda mengatasi permasalahan mobil dalam hitungan menit. Tim mekanik Halo Bengkel akan datang ke lokasi setelah Anda melakukan pemesanan jasanya.

Tim mekanik kami andal dalam mengatasi permasalahan pada mobil. Jika terjadi masalah serius, kami membantu mencari solusi seefektif mungkin agar perjalanan Anda tidak terganggu.

Untuk mendapatkan layanan emergency roadside assistance ini, Anda cukup memesan jasa melalui aplikasi. Yuk, download aplikasi Halo Bengkel dan dapatkan layanannya!

Other Post

Download Now !

aplikasi service mobil

Download Sekarang Reservasi jadi Lebih MUDAH, dan Dapatkan GRATIS Garansi Check Up untuk Kendaraan Kesayangan Anda

Keranjang
Home
Product
Wishlist
Compare
Menu
Open chat
1
Info Layanan & Konsultasi
Scan the code
Info Layanan & Konsultasi