5 Showroom Mobil Bekas Tegal Berkualitas

Banyaknya showroom mobil bekas Tegal membuat proses mendapatkan kendaraan dengan harga miring menjadi lebih mudah. Di sisi lain, hal tersebut

Banyaknya showroom mobil bekas Tegal membuat proses mendapatkan kendaraan dengan harga miring menjadi lebih mudah. Di sisi lain, hal tersebut membawa tantangan tersendiri bagi calon membeli. 

Terlebih lagi, bagi mereka yang baru pertama kali membeli mobil. Karena banyak dealer memberikan penawaran yang menarik, pembeli kadang menjadi kurang teliti. Misalnya, tergiur promo harga murah sehingga mengesampingkan pengecekan kualitas mobil.

Padahal yang namanya mobil bekas, wajar jika memiliki sejumlah kekurangan. Mari simak rekomendasi showroom dan dealer terbaik sekitar Tegal.

Showroom Mobil Bekas Tegal

Langsung saja, berikut daftar showroom mobil Tegal yang terkenal menyediakan unit berkualitas:

1. Cahaya Motor Tegal

  • Alamat: Jl. Raya Talang No.400 A, Wirantakan, Talang
  • Jam buka: Senin – Sabtu jam 08.00 – 20.00 WIB, Minggu 12.00 – 20.00 WIB
  • Nomor telepon: 0877-3007-6399

Rekomendasi showroom yang pertama yaitu Cahaya Motor Tegal. Dealer ini memiliki showroom yang besar dan stok mobil berkualitas yang jumlahnya banyak. 

Pilihannya pun sangat beragam. Mulai dari mobil keluarga, pick up, hingga VW klasik dengan pesona khasnya. Menurut pelanggan, tempat ini menawarkan harga yang lebih miring daripada dealer lain.

Pelayanan showroom juga sangat baik, sehingga banyak pelanggan terbantu dalam memilih kendaraan impian mereka. Cek langsung pilihan unit ready dari Instagram @cahayamotor18. 

Baca Juga: 6 Showroom Mobil Bekas Pekalongan Berkualitas

2. Showroom Akur Mobil

  • Alamat: Jl. Kolonel Sugiono No.159, Kemandungan, Tegal Barat
  • Jam buka: Senin – Sabtu jam 08.00 – 17.00 WIB
  • Nomor telepon: 0816-664-104

Showroom Akur Mobil juga banyak menjadi rekomendasi dealer mobil bekas Tegal terpercaya. 

Terletak di sebelah barat Rita Mall, showroom menawarkan mobil bekas dengan kondisi terjamin sehat dan berkualitas tinggi. Sudah banyak warga Tegal yang membuktikan kualitas mobil dari dealer ini.

Showroom juga memasang harga yang bersaing dan memberikan pelayanan yang sangat ramah. Showroom Akur Mobil memiliki dua cabang, satu lagi berlokasi di Jl. Raya Dampyak 22. Anda bisa buka Instagram @akurmobiltegal untuk info lengkap.

3. Sinar Mobil

  • Alamat: Jl. Pala Raya No.14, Griya Mejasem Baru, Mejasem Barat,  Kramat
  • Jam buka: Senin – Minggu jam 08.30 – 17.00 WIB
  • Nomor telepon: 0815-6664-129

Cari showroom mobil bekas Tegal daerah Kramat? Maka, Sinar Mobil bisa menjadi tujuan yang tepat.

Showroom ini memiliki stok mobil yang terbilang banyak dan beragam. Penawaran harga dari Sinar Mobil juga ramah untuk isi kantong, menyesuaikan kondisi unit. Namun, showroom ini hanya menerima pembelian mobil secara cash.

Bagi Anda yang tertarik berkunjung, ada baiknya mengecek dulu pilihan unit yang tersedia melalui Instagram @sinarmobil_tegal. 

Baca Juga: 5 Showroom Mobil Bekas Blora yang Melayani Cash dan Kredit

4. Adellia Mobil

  • Alamat: Jl. Raya Pantura No.140, Margadana
  • Jam buka: Senin – Sabtu jam 08.00 – 17.00 WIB
  • Nomor telepon: 0852-2802-0205

Adellia Mobil juga sering menjadi rekomendasi showroom mobil bekas di Tegal terbaik.

Showroom yang berlokasi di Margadana ini memiliki stok yang cukup banyak. Pilihan unitnya juga bervariasi, yaitu terdiri dari berbagai tipe dan merk mobil. Setiap unit dalam kondisi yang bersih dan terawat, sehingga siap untuk langsung Anda kendarai.

Lokasi Adellia Mobil yang strategis juga menjadi kelebihan lain yang patut Anda pertimbangkan. 

5. Kurnia Motor

  • Alamat: Jl. AR. Hakim No.69, Mangkukusuman, Tegal Timur
  • Jam buka: Senin – Minggu jam 09.00 – 17.00 WIB
  • Nomor telepon: 0818-123-795

Kurnia Motor termasuk tempat rujukan untuk mendapatkan mobil second Tegal berkualitas. 

Tempat ini melayani jual beli mobil bekas dengan kondisi sehat dan terawat. Jadi, stok yang ada terdiri dari berbagai merk dan tipe mobil yang masih mulus. Untuk masalah harga tidak perlu khawatir karena showroom memasang harga standar pasar.

Owner juga melayani dengan sangat ramah, sehingga pembeli merasa nyaman untuk konsultasi.

Baca Juga: 4 Showroom Mobil Bekas Wonosobo, Kredit Mudah!

Cara Memilih Dealer Mobil Bekas Terbaik

Kredibilitas dealer merupakan hal krusial yang perlu diperhatikan calon pembeli mobil bekas. Dengan demikian, Anda bisa mendapatkan mobil berkualitas dengan harga terbaik.

Berikut beberapa tips untuk membantu Anda memilih dealer berkualitas:

  • Pertama, Anda bisa melakukan riset terlebih dahulu untuk mencari rekomendasi dealer dengan lokasi terdekat. 
  • Cek ulasan pelanggan yang pernah membeli dari dealer untuk memastikan kualitas pelayanan. Sebaiknya pilih dealer yang responsif sehingga mudah dihubungi. Pastikan juga dealer memberikan layanan after sales yang baik.
  • Selanjutnya, pilihan unit ready dari beberapa dealer. Anda bisa membandingkan kualitas dan harga dari mobil incaran Anda untuk memilih kendaraan yang paling sesuai.
  • Kunjungi langsung lokasi dealer untuk pengecekan kondisi unit dan test drive. Jangan lupa tanyakan juga history penggunaan kendaraan.

Itulah beberapa showroom mobil bekas Tegal dengan reputasi baik. Sedikit tips tambahan, ada baiknya Anda mempertimbangkan ketersediaan garansi sebagai jaminan kualitas mobil bekas.

CarsGallery merupakan merupakan solusi ideal bagi Anda untuk menemukan mobil bekas dengan kualitas dan harga terbaik. CarsGallery juga memberikan garansi untuk setiap unit yang mereka tawarkan.

Kunjungi CarsGallery sekarang juga untuk menemukan mobil terbaik sesuai kebutuhan Anda.

 

Other Post

Download Now !

aplikasi service mobil

Download Sekarang Reservasi jadi Lebih MUDAH, dan Dapatkan GRATIS Garansi Check Up untuk Kendaraan Kesayangan Anda

Keranjang
Home
Product
Wishlist
Compare
Menu
Open chat
1
Info Layanan & Konsultasi
Scan the code
Info Layanan & Konsultasi